Aku mencoba bertahan dari semua derita ini
beban ini terasa sangat berat
sangat berat
mungkin sebaiknya aku menyerah
menyerah dari pendirianku selama ini
menyerah kepada dunia
beban ini terasa berat
sangat berat
tak sanggup aku tuk mengangkatnya
semua yang aku lakukan seolah-olah tak ada artinya
semuanya berbalik menghujamku dengan pisau
oh.. aku tak sanggup lagi
ingin rasanya aku menyerah
tapi di kesunyian ini aku mendengar suara
suara yang sangat lembut, terasa menyejukkan
suara itu berkata "datanglah kepada-Ku semua yang berbeban berat, Aku akan memikulnya bersamamu"
aku bertanya "siapakah itu?"
tapi kemudian aku sadar bahwa aku telah melupakan sesuatu
aku lupa bahwa ada yang selalu setia menolongku, Ia mau memikul beban ini bersamaku
Ia yang sudah merasakan penderitaan yang amat sangat karna dosaku
Ia adalah Tuhan
dan sekarang aku bertekad tak menyerah pada dunia karna ada yang setia menantiku dan menolongku
----- brightshield -----
Kekuatan dari-Nya
Filed under:
beban berat,
kekuatan baru,
kristen,
menyerah,
penderitaan,
renungan,
setia
by:
brightshield
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments: